Berbagai Jenis Makanan untuk Kesehatan Otak dan Saraf - Ashefa Griya Pusaka

Berbagai Jenis Makanan untuk Kesehatan Otak dan Saraf

Makanan untuk Kesehatan Otak dan Saraf
Share on:

Otak dan sel saraf akan mengalami penuaan seiring berjalan waktu, sehingga fungsinya dapat menurun. Cara menjaga kesehatan otak dan saraf diantaranya dengan memenuhi makanan sehat untuk otak dan saraf. Makanan untuk kesehatan otak dan saraf diantaranya brokoli, jenis buah beri, cokelat hitam, ikan, sayuran berdaun hijau, delima, kacang-kacangan, dan biji-bijian.

Kesehatan otak dan saraf sangat penting, karena merupakan organ yang mengatur semua tindakan dalam tubuh. Efek dari penuaan otak dapat terjadinya penurunan fungsi otak dan kemampuan daya ingat. Makanan yang sehat untuk otak dapat mendukung kinerja otak dalam jangka pendek dan panjang. Ketahui lebih jelas makanan tersebut di artikel ini. 

Makanan untuk kesehatan otak dan saraf

1. Brokoli

Brokoli sangat bagus untuk kesehatan otak dan saraf. Kaya akan vitamin K yang mempunyai fungsi meningkatkan daya ingat otak. Selain itu, bisa membantu pembentukan sphingolipid, yaitu jenis lemak yang penting dalam perkembangan otak. Brokoli juga kaya akan antioksidan yang bisa melindungi dari peradangan yang mampu mencegah kerusakan otak dan saraf.

2. Sayuran berdaun hijau 

Ada senyawa tertentu yang terkandung dalam sayuran berdaun hijau yang dapat mencegah pikun atau demensia, alzheimer, dan parkinson. Contohnya seperti bayam, sosin, kangkung, dan lainnya. Terdapat juga zat antioksidan yang dapat memperlambat penuaan otak dan sistem saraf. 

3. Cokelat hitam 

Makanan yang dapat digunakan untuk menjaga kesehatan otak dan saraf selanjutnya yaitu cokelat hitam yang mengandung kakao. Kakao mempunyai zat antioksidan dan flavonoid yang penting untuk kesehatan otak. Flavonoid pada cokelat hitam dapat mendorong pertumbuhan neuron dan pembuluh darah di otak yang berperan dalam menyimpan memori. 

4. Ikan 

Jenis ikan yang bagus untuk kesehatan otak adalah salmon, tuna, atau sarden. Mengandung omega 3 yang tinggi. Asam lemak ini dapat menurunkan kadar Beta Amyloid, yaitu protein pembentuk gumpalan yang merusak otak pada penderita alzheimer. Ikan yang mengandung omega 3 dapat meningkatkan daya ingat otak dan menurunkan risiko penyakit alzheimer

5. Buah jenis beri 

Jenis buah beri sangat banyak, ada blueberry, strawberry, blackberry, dan lainnya. Buah beri mengandung antioksidan, flavonoid, dan antosianin yang bagus untuk kesehatan otak. Zat antioksidan dapat merangsang aliran darah dan oksigen ke otak, sehingga dapat meningkatkan konsentrasi dan daya ingat.

6. Kacang kacangan atau biji bijian 

Kacang dan biji-bijian mengandung omega 3 dan antioksidan yang dapat melindungi sel saraf dari stres oksidatif akibat radikal bebas. Contohnya seperti kacang almond, biji matahari, kacang hazel, dan lainnya. 

7. Delima 

Delima dapat digunakan sebagai makanan untuk menjaga kesehatan otak dan saraf. Delima mampu menjaga pikiran tetap aktif. Sehingga, banyak produk yang diolah dari delima dipasarkan di masyarakat.

Kesimpulan

Makanan untuk kesehatan otak dan saraf diantaranya adalah kacang-kacangan, biji-bijian, delima, cokelat hitam, dan brokoli. Kandungan akan antioksidan dan vitamin K dalam brokoli dapat meningkatkan daya ingat serta melindungi otak dari peradangan.

Omega 3 pada ikan juga sangat bagus untuk menurunkan risiko alzheimer. Buah buahan jenis beri seperti blueberry, blackberry, dan strawbery dapat meningkatkan konsentrasi dan daya ingat. Semua makanan yang sehat untuk otak dan saraf harus mengandung zat yang bagus untuk otak dan saraf seperti omega 3, zat Antioksidan, flavonoid, dan lainnya.

Publikasi: Ashefa Griya Pusaka

Scroll to Top