Pengertian Pola hidup sehat merupakan jalan hidup yang memerhatikan semua aspek kesehatan sehingga bebas dari masalah kesehatan rohani dan jasmani. Hidup yang sehat harus harus dibarengi dengan usaha-usaha untuk menjaga tubuh dari masalah fisik dan mental.
Pola hidup sehat banyak dilakukan oleh orang-orang, mengingat adanya pandemic covid 19, menjadikan banyak orang untuk lebih menjaga kesehatannya. Kesehatan adalah hal utama dalam kehidupan. Ketahui pola hidup sehat dan manfaatnya di artikel ini.
Pengertian Pola Hidup Sehat
Pola hidup sehat adalah kebiasaan hidup yang terbebas dari masalah kesehatan rohani dan jasmani, atau gangguan fisik dan mental. Pola hidup sehat ini mempunyai aturan dan pola seseorang untuk menjalankan hidup yang terjaga dan proposional agar mencapai tujuan sehat sejahtera untuk kehidupan nya.
Pola ini menjadikan seseorang lebih sehat, karena kebiasaan baik yang sering dilakukan dengan teratur. Karena tanpa aturan kesehatan fisik dan mental bisa terganggu. Pola hidup sehat adalah upaya untuk mempunyai kehidupan yang bahagia. Karena sehat syarat utama untuk menikmati hidup.
Baca Juga: 5 Cara Menjaga Kesehatan Tubuh Dengan Efektif
Kehidupan dengan pola hidup sehat dinilai dari makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuh harus mencakup nutrisi, kebiasaan sehari-hari seperti olahraga, menghindari minuman alkohol dan rokok, hingga kebiasaan lainnya. Konsisten adalah kunci sukses untuk menerapkan pola hidup sehat agar bisa tercapai.
Manfaat Pola Hidup Sehat
Ada beberapa manfaat pola hidup sehat bagi kehidupan baik secara fisik dan mental, diantaranya :
1. Mempunyai banyak energy
Pola hidup sehat yang dijalani tentu akan memperhatikan asupan yang masuk ke dalam tubuh, yaitu harus mengandung karbohidrat, protein, vitamin dan mineral. Sehingga metabolisme bisa berjalan dengan baik, sehingga tubuh akan memiliki energy yang banyak yang bisa digunakan untuk melakukan berbagai aktivitas sehari-hari.
2. Menjaga imunitas tubuh sehingga terhindar dari penyakit
Manfaat pola hidup sehat yang terus dilakukan jangka panjang akan berpengaruh langsung pada kondisi daya tahan tubuh. Sehingga bisa menekan virus dan bakteri yang akan masuk ke dalam tubuh.
Imunitas yang kuat dapat menghindari dari berbagai risiko penyakit yang akan menyerang tubuh. Pola hidup sehat juga bisa menghindari penyakit lambung dan obesitas karena makan tidak teratur, migraine karena sering begadang. Dan penyakit lain seperti diabetes, kanker, jantung dan lainnya.
Baca Juga: Cara Hidup Sehat yang Mudah Dilakukan
3. Menjaga kesehatan mental
Menjalani pola hidup sehat sangat bermanfaat untuk menjaga dan meningkatkan kesejahteraan mental. Karena bisa mengelola stres dengan menjaga suasana hati dengan baik. Hal tersebut bisa terjadi karena sering olahraga, meditasi, istirahat yang cukup dan makan-makanan yang sehat.
4. Selalu bersikap positif
Kebiasaan hidup sehat yang dilakukan seperti olahraga akan menimbulkan perasaan lebih segar, tenang dan bahagia. Dengan begitu otak akan merespon nya dengan selalu pikiran yag positif dalam menjalani kehidupan.
5. Berat badan ideal
Tubuh yang terlalu kurus ataupun terlalu gemuk akan berpengaruh pada kesehatan. Dengan melakukan pola hidup sehat tentunya berat badan akan terjaga dan ideal karena banyak melakukan perilaku sehat untuk tubuh, seperti makan teratur dan bergizi, olahraga, dan lainnya.
6. Meningkatkan produktivitas
Produktivitas akan meningkat sejalan karena kesehatan rohani dan jasmani terjaga berkat diterapkannya pola hidup sehat. Bisa melakukan kegiatan sehari-hari dan mewujudkan cita-cita tanpa hambatan gangguan kesehatan.
Dengan asupan makanan bergizi juga bisa memelihara otak sehingga berfungsi lebih optimal dan lebih produktif dalam bekerja.
Baca Juga: Tips Hidup Sehat yang Penting Dilakukan
Kesimpulan
Pola hidup sehat adalah kebiasaan hidup yang memperhatikan segala aspek kesehatan, sehingga terbebas dari masalah jasmani dan rohani. Kebiasaan ini harus dilakukan dengan aturan dan konsistensi yang benar agar tercapai tujuannya untuk kehidupan yang bahagia.
Manfaat pola hidup sehat banyak sekali, diantaranya mempunyai banyak energy, menjaga imunitas tubuh agar terhindar dari penyakit, selalu berpikir positif, menjaga kesehatan mental, menjaga berat badan ideal dan meningkatkan produktivitas.
Publikasi: Ashefa Griya Pusaka