5 Tanda Kamu Membutuhkan Rehabilitasi Narkoba - Ashefa Griya Pusaka

5 Tanda Kamu Membutuhkan Rehabilitasi Narkoba

5 Tanda Kamu Membutuhkan Rehabilitasi Narkoba
Share on:

Mengambil keputusan untuk mendaftar program rehabilitasi merupakan tindakan yang mulia, ini merupakan cara yang paling tepat agar bisa pulih dari masalah ketergantungan obat. Ketika kamu memiliki ketergantungan obat terlarang, ini merupakan fase paling berbahaya. Tanda kamu membutuhkan rehabilitasi narkoba, untuk bisa pulih dari masalah ini dan hidup lebih baik.

Pengaruh penyalahgunaan narkoba bisa mempengaruhi kesehatan fisik dan mental penyalahgunanya. Mencari bantuan yang tepat guna memberikan penanganan yang baik dan benar untuk proses pemulihan Anda.

Ashefa Griya Pusaka merupakan pusat rehabilitasi narkoba swasta terdepan di Jakarta. Menawarkan program rehabilitasi dengan fasilitas premium, penanganan medis dan sosial, selain itu ada juga program rehabilitasi rawat jalan.

Penyalahgunaan narkoba ini diawali dari pengaruh lingkungan atau pergaulan yang kita jalani sehari-hari. Orang yang menyalahgunakan narkoba bisa saja menawarkan kita untuk ikut mengkonsumsinya, tanpa disadari lama-kelamaan bisa menyebabkan kecanduan.

Oleh karena itu membantu suami, keluarga, teman atau kerabat terdekat untuk pulih dari masalah ketergantungan NAPZA merupakan tindakan yang sangat mulia.

Baca juga Berapa Lama Rehabilitasi Narkoba? Ini Informasi Lengkap Durasinya

5 Tanda Kamu Membutuhkan Rehabilitasi Narkoba

5 Tanda Kamu Membutuhkan Rehabilitasi Narkoba

Program rehabilitasi narkoba di Ashefa Griya Pusaka memiliki fasilitas dan pelayanan yang sangat baik, untuk Anda yang berfikir untuk menjalani rehab di luar negeri sepertinya harus berfikir dua kali karena di Negeri kita sendiri terdapat fasilitas premium yang sangat nyaman dan aman guna membantu proses pemulihan.

Selain itu Anda juga tidak perlu khawatir dengan biaya rehabilitasi narkoba yang dikeluarkan, tentu saja akan sangat terjangkau dan sesuai dengan apa yang didapatkan nantinya.

1. Memiliki Ciri Kecanduan

Kecanduan merupakan gangguan yang berbahaya dan bisa dibilang kronis, jika Anda memenuhi tiga kriteria manual DSM-5 (Diagnostic and statistical manual of mental Disorders).

Maka Anda memerlukan konsultasi ke dokter untuk memberi informasi tentang penanganan yang tepat untuk dilakukan.

Tiga kategori atau lebih merupakan gejala gangguan penggunaan zat sedang, ketika Anda memiliki enam kategori atau lebih berarti menunjukkan gangguan parah. Setelah menemukan ciri, selanjutnya Anda membutuhkan penanganan medis yang tepat untuk program rehabilitasi narkoba atau alkohol. 11 tanda ketergantungan yang perlu Anda ketahui, antara lain:

  • Mengidam tak terpuaskan
  • Masalah kesehatan
  • Meninggalkan hobi
  • Sebagian waktu digunakan untuk mengkonsumsi
  • Upaya berulang yang gagal untuk berhenti
  • Meningkatkan tolerensi
  • Gejala penarikan setelah penghentian
  • Mengabaikan tanggung jawab
  • Masalah interpersonal dan sosial
  • Membahayakan diri sendiri dan orang lain.
  • Menggunakan dalam waktu yang sangat lama

Tidak perlu merasa panik dan gelisah ketika Anda memenuhi beberapa kriteria dalam daftar. Program rehabilitasi narkoba yang tepat bisa membantu proses pemulihan menjadi lebih baik, Anda perlu memastikan diri untuk sadar dan berubah menjadi lebih baik. Mulai sekarang cobalah tentukan kapan Anda harus pergi ke pusat rehabilitasi narkoba atau segera hubungi hot line Ashefa Griya Pusaka.

Jika tidak berhenti menyalahgunakan NAPZA, akibat yang akan didapat ialah kematian. Masa depan Anda akan tersedot kedalam penyalahgunaan NAPZA seumur hidup hingga zat tersebut menggerogoti kesehatan Anda.

2. Perioritas Ingin Terus Menggunakan

Ketika anda dalam posisI ingin terus menggunakan, perioritas Anda akan terus mengkonsumsi obat-obatan terlarang atau alkohol. Efek kecanduan ini akan membawa pengaruh buruk bagi hidupa Anda, mereka akan memegang kendali untuk memenuhi kebutuhan ketergantungan tersebut.

Namun Anda masih bisa mendapatkan kesempatan pulih dengan cara mengambil langkah yang tepat untuk konsultasi ke pusat rehabilitasi narkoba.

Pikirkan baik-baik dampak penyalahgunaan narkoba bagi segala aspek dalam kehidupan Anda. Efek samping penyalahgunaan ini akan sangat berbahaya, zat yang ada didalamnya akan merusak kesehatan fisik dan mental penggunanya. Diri Anda sendiri, mungkin saja tidak akan mengutamakan kesehatan dan kesejahteraan lagi. Efek ketergantungan yang memicu Anda melakukan hal-hal buruk ini akan terus berlanjut jika tidak ada kesadaran untuk pulih dan hidup lebih baik.

3. Masalah Kesehatan Sering Muncul

Hal utama yang menjadi masalah paling serius bagi hidup Anda, munculnya masalah kesehatan yang sering terjadi dan tidak enak untuk dijalani.

Masalah kesehatan yang menyebabkan kondisi kecemasan dan depresi akan berdampak serius bagi hidup Anda.

Selain itu zat adiktif didalamnya ini akan mempengaruhi kesehatan sehari-hari, dampak umum yang akan terjadi antara lain penurunan berat badan, masalah pencernaan, insomnia, berkeringat, gemetar, mimisan, sakit kepala dan masalah ingatan. Tanda-tanda ini akan muncul dan berdampak serius pada kesehatan Anda.

4. Merasa Terus Kekurangan Uang

Pernah ngalamin tidak punya uang atau terus kekurangan uang? Penyalahguna NAPZA akan terus mengalami hal ini, uang merupakan modal yang digunakan untuk membeli barang haram ini.

Kondisi terus mengkonsumsi akan membuat keuangan Anda semakin menipis, lama-kelamaan akan membuat diri Anda melakukan hal kriminal seperti mencuri, merampok hingga melakukan aksi kriminal yang berbahaya lainnya. Hal ini mungkin saja Anda lakukan untuk memuaskan diri sendiri mengkonsumsi obat-obatan terlarang ini.

Otak anda akan terus memprioritaskan mengkonsumsi obat-obatan ini, jika Anda seorang pekerja tentu gaji Anda lama-kelamaan akan habis hanya untuk menggunakannya.

Jika saat ini Anda masih bisa mengontrol keuangan, sebaiknya segera berhenti dan menjalani program rehabilitasi. Rehabilitasi yang tepat akan membantu Anda keluar dari zona berbahaya ini dan hidup lebih sehat.

5. Teman dan Anggota Keluarga Mengungkapkan Kepedulian

Ketika anda ada di fase penyalahgunaan narkoba, orang pertama yang akan peduli adalah keluarga terdekat.

Mereka akan peduli dengan kesehatan mental serta fisik Anda, harapan mereka untuk kesembuhan diri Anda agar hidup seperti semula.

Keluarga juga bisa merekomendasikan atau meminta bantuan pusat rehabilitasi narkoba untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Mengomentari atau memberikan omongan hanya akan berdampak buruk pada penyalahguna, cara yang tepat ialah menghubungi pusat rehabilitasi untuk mendapatkan konsultasi gratis.

Pusat rehabilitasi narkoba akan memberikan edukasi dan menjelaskan apa saja yang perlu Anda lakukan untuk menolong mereka yang mengalami masalah ketergantungan NAPZA.

Segera konsultasikan masalah Anda ke tempat rehabilitasi narkoba di Bogor sekarang juga.

Publikasi: Ashefa Griya Pusaka

Scroll to Top